Arti Get It Together

Penentu Jumlah Dalam Bahasa Inggris

Halo teman-teman semuanya, kali ini saya ingin membahas mengenai penentu jumlah dalam bahasa Inggris. Penentu jumlah ini dalam bahasa Inggris itu disebutnya determiners of quantity.

Dimana dengan kita tahu mengenai hal ini nanti akan memudahkan di dalam kita menggunakan singular atau plural verb di dalam kalimat kita. Yuk langsung aja mari kita bahas mengenai penentu jumlah ini.

Penentu Jumlah Atau Determiners of Quantity

Kata-kata yang menentukan jumlah dari sesuatu hal atau disebut determiners of quantity ini menunjukkan kepada kita berapa banyak sesuatu hal yang kita acu. Beberapa ekspresi dari jumlah ini ada yang hanya bisa digunakan dengan count noun dan ada juga yang hanya bisa digunakan dengan non count-noun namun ada juga yang bisa digunakan dengan kedua-duanya. Mari kita lihat tabel di bawah ini.



Penentu Jumlah

Dengan Count Noun

Dengan Non-Count Noun
one
each
every
one ball
each ball
every ball
Ø
Ø
Ø
two, three, dst.
both
a couple of
a few
several
many
a number of
two balls
both balls
a couple of balls
a few balls
several balls
many balls
a number of balls
Ø
Ø
Ø
Ø
Ø
Ø
Ø
a little
much
a great deal of
Ø
Ø
Ø
a little water
much water
a great deal of water
no
some/any
a lot of/lots of
plenty of
most
all
no balls
some/any balls
a lot of/lots of balls
plenty of balls
most balls
all balls
no water
some/any water
a lot of/lots of water
plenty of water
most water
all water

Kita perlu melihat kepada struktur dari kalimat untuk kita menentukan apakah kita akan menggunakan singular atau plural verb dengan penentu jumlah atau determiner of quantity pada tabel di atas. Kalimat-kalimat yang dimulai dengan kata-kata yang menunjukkan bagian, misalnya percent, fraction, part, majority, some, all, none, remainder dan lain-lain kita perlu melihat noun dari prepositional phrase untuk menentukan apakah kita akan menggunakan singular verb atau plural verb.

Peraturan : Apabila object dari preposisinya adalah singular, maka kita akan menggunakan singular verb sementara apabila object dari preposisinya adalah plural, maka kita perlu menggunakan plural verb.

Sekarang kita lihat pada contoh kalimat di bawah ini yuk,
Half  of the dresses  are dirty.
Pada kalimat di atas, half adalah subjectnya dan of the dresses adalah prepositional phrasenya yang mana kata half itu mengacu. Dan dalam hal ini, noun yang dapat dihitung "dresses" memerlukan plural verb.

Kemudian kita lihat pada contoh kalimat yang kedua di bawah ini,
Half  of the sugar  is  gone.
Pada kalimat di atas, half itu merupakan subjectnya dan non-count "sugar" pada kalimat di atas memerlukan singular verb.

Kemudian kita juga bisa melihat pada contoh-contoh kalimat di bawah ini.
Two-thirds  of the work  is  complete. 
Two-thirds  of the workers  are  angry.
Atau contoh kalimat berikut ini,
A high percentage  of the population  is  educated. 
A high percentage  of the people  are  happy.
Dan contoh kalimat berikut ini,
The majority  of Congress  has voted  for the bill. 
The majority  of Senators  have voted  favorably.
Juga ketika subjectnya adalah sejumlah uang atau periode waktu, maka sinular verb yang akan digunakan. Misalnya pada contoh dua kalimat di bawah ini.
Fifteen dollars  is  a high price to pay for entering the movies. 
Five years  is  the maximum sentence for that offense.
Kira-kira seperti itu teman-teman, kalau begitu kita coba mengerjakan soal di bawah ini yuk?

Soal Penentu Jumlah Dalam Bahasa Inggris

Teman-teman silakan mencoret jawaban yang ada di bawah ini yang tidak bisa digunakan untuk mengisi bagian yang kosong dari kalimat yang ada di bawah ini.

  1. Joan drank __________ sodas.
    a. five
    b. a few
    c. hardly any
    d. several
    e. no
    f. a lot of
    g. a great deal of
    h. too much
    i. some
    j. a number of
    k. too many
    l. a little
  2. Randy drank _________ coffee.
    a. five
    b. a few
    c. hardly any
    d. several
    e. no
    f. a lot of
    g. a great deal of
    h. too much
    i. some
    j. a number of
    k. too many
    l. a little 
Kalau begitu saya ucapkan selamat mengerjakan soalnya dan semoga sharing dari saya ini bisa bermanfaat untuk teman-teman semuanya. Sampai ketemu lagi di sharing-sharing saya yang lainnya, tentunya di blog belajar bahasa Inggris Iman Prabawa ini dan saya sudahi dulu ya artikel mengenai penentu jumlah dalam bahasa Inggris ini. Wassalam.

Untuk jawabannya silakan teman-teman bisa mengkliknya disini.

Komentar