- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Diposting oleh
Iman Prabawa
pada tanggal
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Hi everyone, kita kali ini akan membahas arti sebuah idiom di dalam bahasa Inggris dan idiom yang akan kita bahas kali ini adalah sewed up.
Buat kalian yang bahasa Inggrisnya masih pemula sekali dan kalian bingung harus belajar dari mana, saya membuat pelajaran bahasa Inggris dari dasar sekali dan bertahap. Kalian bisa KLIK DI SINI untuk menuju ke Pelajaran Bahasa Inggris Pemula dari saya.
Mari langsung saja kita bahas.
Di sini diberikan contoh kalimatnya,
Lalu kemudian arti yang kedua dari idiom sewed up ini adalah,
Arti Idiom Sewed Up
Kalau menurut Kamus Free Dictionary, ada beberapa arti dari idiom sewed up ini. Yang pertama adalah arti literal dari kata sewed up ini yaitu,Lit. [the sewing of a gap in cloth] completed. (*Typically: get something ~; have something ~.)Yang kalau diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia artinya adalah,
Makna Literal. [menjahit bagian yang sobek di kain] selesai (*Biasanya: get something ~; have something ~)Jadi maksudnya adalah ini diambil dari arti literalnya yaitu menjahit bagian yang sobek dan biasanya digunakan di dalam kata yang mengandung get something done atau have something done atau kalau diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia adalah sesuatu yang telah selesai dikerjakan. Agak susah menerjemahkan bagian yang ini nih.
Di sini diberikan contoh kalimatnya,
Have you got that tear sewed up yet?Yang artinya,
Sudahkah kamu menjahit bagian yang sobek?Jadi seperti menyelesaikan bagian yang perlu dijahit, ada arti telah selesai dikerjakan juga di sini.
Lalu kemudian arti yang kedua dari idiom sewed up ini adalah,
Settled or finished. (*Typically: get something ~; have something ~.)Yang kalau diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia artinya adalah,
Selesai dikerjakan.Dan di sini diberikan contoh kalimatnya yaitu,
I'll take the contract to the mayor tomorrow morning. I'll get the whole deal sewed up by noon.Yang kalau saya terjemahkan ke dalam bahasa Indonesia artinya adalah,
Saya akan bawa kontraknya ke bapak walikota besok pagi. Dan siang hari perjanjiannya akan sudah selesai ditandatangani.Nah kurang lebih seperti itu arti dari idiom sewed up ini. Semoga bisa bermanfaat untuk kita semua ya. Sampai ketemu lagi di sharing saya yang berikutnya dan wassalam.
Lokasi:
Jakarta, Indonesia
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Hello, I'm Iman Prabawa a.k.a Pak Guru Iman. I love to share about languages. My Instagram, @pakguruiman
Komentar
Posting Komentar