Bahasa Inggrisnya Patungan

Arti Hand It To You

Kali ini kita akan membahas mengenai idiom bahasa Inggris yaitu hand it to somebody, dimana saya menemukan idiom hand it to somebody ini dalam bentuknya yaitu "hand it to you" diucapkan di film Modern Family.

Ini saya screenshotkan adegan dimana idiom tersebut diucapkan di film tersebut dan nanti di bagian bawah dari artikel ini kita akan menonton cuplikan bagian dari film tersebut.

Idiom Hand It To Somebody

Kita bahas arti harfiah dan juga arti menurut kamusnya yuk sehingga kita bisa melihat perbedaan kalau kita mencoba menerjemahkan idiom ini secara kata per kata.

Buat kalian yang bahasa Inggrisnya masih pemula sekali dan kalian bingung harus belajar dari mana, saya membuat pelajaran bahasa Inggris dari dasar sekali dan bertahap. Kalian bisa KLIK DI SINI untuk menuju ke Pelajaran Bahasa Inggris Pemula dari saya.

Langsung aja yuk kita bahas arti dari [hand it to you] ini.

Arti Harfiah Hand It To Somebody

Somebody ini nanti bisa digantikan dengan "you" seperti misalnya yang ada di adegan film Modern Family tersebut, atau digantikan dengan pronoun-pronoun yang lainnya.

Kalau kita terjemahkan secara kata per kata hand it itu artinya menyerahkan, to somebody itu artinya kepada seseorang. Jadi kalau kita ketikkan idiom ini di Google Terjemahan maka kita akan dapatkan hasil terjemahannya seperti yang terlihat pada gambar di bawah ini.

Arti Harfiah Hand It To Somebody

Sekarang mari kita lihat arti sebenarnya menurut kamus yuk.

Arti Kamus Hand It To Somebody

Kita langsung saja lihat ke gambar di bawah ini yang saya ambil dari kamus MacMillan.

Arti Kamus Hand It To Somebody

Di situ penjelasannya yaitu, langsung saja saya terjemahkan ya.
Digunakan untuk memberikan pujian kepada seseorang atau apa yang sudah mereka lakukan.
Hal yang baik dan memang pantas untuk dipuji tentunya ya. Sekarang mari kita lihat ke adegan yang terjadi di film Modern Family.

Idiom Hand It To Somebody Di Adegan Film

Jadi situasinya adalah Claire memberikan saran kepada Phil dan keluarganya sebuah saran dan kemudian ketika saran itu berhasil, Phil suaminya memberinya pujian. Nah sekarang kita bisa tonton cuplikan adegannya di bawah ini.


Untuk percakapan dan terjemahannya sudah saya buat di artikel saya yang berjudul cut corners. Jadi silakan teman-teman baca di artikel saya tersebut ya.

     Baca juga: Arti Cut Corners

Nah kurang lebih seperti itu arti dari idiom hand it to you ini ya. Semoga sharing saya ini bisa bermanfaat dan sampai ketemu lagi ya. Bubye now.


Referensi:
1. "you have to hand it to someone (phrase) definition and synonyms | Macmillan Dictionary". www.macmillandictionary.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2019-06-13.

Komentar